Scroll Ke bawah untuk melanjutkan

Makna Hamata para Tamu Undangan ETMC 2019

Avatar photo
20190626 192715

BELU, Flobamora-news.com – El Tari Memorial Cup (ETMC) 2019 sebentar lagi akan bergulir di Kabupaten Malaka. Sebagai tuan rumah, Pemda Malaka yang dinakodai oleh Stefanus Bria Seran terus melakukan berbagai cara untuk meningkatkan semaraknya acara dua tahunan di Provinsi NTT tersebut.

Mulai dari mempersiapkan stadion, panitia penyelenggara, keamanan, fasilitas penginapan peserta, akomodasi transportasi saat pertandingan, dan beberapa hal lain lagi terus dilakukan oleh Pemda Malaka. Tujuannya, Bupati Stefanus ingin menjadikan Kabupaten Malaka sebagai tuan rumah terbaik dalam sejarah ETMC.

Advertisement
Scroll kebawah untuk lihat konten

Dari berbagai cara yang dilakukan tersebut, ada hal menarik yang mungkin belum pernah atau jarang dilakukan oleh tuan rumah lain yaitu mengundang para tamu ala adat istiadat masyarakat setempat. Hal yang tidak pernah itu dilakukan oleh Pemda Malaka.

Baca Juga :  Balai Pelestarian Nilai Budaya Bali Adakan Pagelaran Seni Tradisional NTT

Untuk memeriahkan ETMC 2019, Pemda Malaka tidak hanya mengundang pemerintah kabupaten lain secara formal atau menggunakan surat undangan saja, tapi juga mereka mengundang para tamu undangan dari semua Kabupaten di Provinsi NTT secara adat-istiadat masyarakat Suku Tetum yang disebut dengan nama “Hamata“.