Pemuda Peduli Lakukan Aksi Tenar (Tebar Kebaikan Ramadhan)

OELAMASI, Flobamora-news.com –Bulan Ramadhan adalah bulan yang penuh dengan ragam kebaikan, keutamaan dan keberkahan. Kebaikan, keberkahan dan keutamaan ini yang harus difahami setiap muslim sebagai makna bulan suci Ramadhan. Pada bulan Ramadhanlah puasa diwajibkan atas Kaum Muslim sebagai salah satu wasilah untuk meraih ketaqwaan (QS. 2: 183).

Ramadhan adalah bulan Al-Qur’an karena pada bulan inilah Allah SWT menurunkan Al-Qur’an bagi umat manusia; sebagai petunjuk dan penjelas bagi manusia, yang membedakan yang haq dengan yang bathil serta menjelaskan jalan petunjuk-Nya (QS. 2: 185). (Kutipan dari m.voa-islam.com, makna Bulan Suci Ramadhan).

Menjawab makna Ramadhan, maka Komunitas Pemuda Peduli Melakukan “Aksi Tenar “ Tebar Kebaikan Ramadhan 1439H kepada para kaum dhuafa dan yatim piatu di Masjid Haji Mabrur Bone Ana Batuplat Kabupaten Kupang, Minggu/10 Juni 2018.

Baca Juga :  Bersama Bahas Rencana Pembangunan Rumah Ibadah
Tulisan ini berasal dari redaksi