Scroll Ke bawah untuk melanjutkan

Pangdam IX Udayana: Prajurit Kodim 1601/Sumba Timur Harus Bangga dengan Profesinya

Avatar photo

Sumba Timur, flobamora-news.com -Pangdam IX /Udayana Mayjen TNI Benny Susianto, S.IP kembali berkunjungan di Sumba Timur dan bertatap muka dengan para prajurit TNI Kodim 1601 Sumba Timur dan Ibu Persit Kartika Candra Kirana Cabang Sumba Timur.

Saat melakukan kunjungan kerja (Kunker) di Sumba Timur, Rabu/18 Juli 2018 pukul 13.05, Pangdam IX / Udayana Mayjen TNI Benny Susianto, S.IP meminta kepada para prajurit TNI di Kodim 1601 Sumba Timur agar harus profesional dalam melaksanakan tugas yang diberikan pimpinan, harus loyal terhadap pimpinan, bawahan maupun sesama.

Advertisement
Scroll kebawah untuk lihat konten

20180719 182317 218x368“Dalam loyalitas harus loyal ke atas, ke bawah dan ke samping, karena loyalitas akan menghasilkan ketaatan dan kesetiaan dalam pelaksanaan tugas,”tegas Benny.

Baca Juga :  Dorus Bilang di DPRD Nagekeo Hanya Komisi ll Yang Rajin Rapat Kerja

Kata Benny, prajurit TNI juga harus bangga terhadap profesinya, karena dengan bangga terhadap profesi akan melahirkan motivasi untuk selalu berbuat yang terbaik bagi kesatuan, dan yang terakhir seluruh prajurit sejajaran Kodim 1601 Sumba Timur harus membangun kebersamaaan, soliditas dan sinergitas baik dengan sesama Korps maupun dengan semua stakeholders dan masyarakat.

Benny juga juga menitip pesan kepada istri-istri Persit Kartika Candra Kirana Cabang Sumba Timur untuk selalu memberikan dorongan kepada para suami sebagai prajurit TNI untuk selalu menjaga profesionalisme, loyalitas, bangga dengan profesi dan solid.

Baca Juga :  Dinas Kominfo Belu Adakan Lomba Foto Instagram

20180719 182212

“Saya titip prajurit saya kepada ibu-ibu karena saya percaya bahwa keberhasilan seorang prajurit berkat dukungan istri yang setia memberikan dukungan dan karena mereka sebagai pahlawan bagi keluarga dan negara. Para ibu Persit juga jangan cinta materi dan jangan hanya cinta berdasarkan tanggal, tapi harus bersyukur kepada Tuhan atas apa yang diberikanNya melalui Institusi,”ungkap Benny

Pada Kesempatan tersebut hadir Danrem 161/Wira Sakti Brigjen TNI Teguh Muji Angkasa.S.E,.M.M Beserta Ibu,Para Asisten Kasdam IX/Udayana Kolonel Inf Haryantana Beserta ibu,Aster Kolonel inf I Kadek Subawa,Besetra Ibu,Kasi Ops Korem Letkol Inf Horasman Pakpahan Beserta ibu,Kasi Log Letkol Inf Soelystio Beserta Ibu,Dandim 1601/ST Beserta ibu. (Penrem 161/WS)