Merry M. Paijo, Kontingen Korem 161/Wira Sakti Provinsi NTT, yang merupakan anggota Persit KCK Koorcab Rem 161 PD IX/Udayana merebut Juara I Udayana Run 10 K Tahun 2019 Kategori Umum Putri.
Udayana Run 5 K dan 10 K digelar Kodam IX/Udayana dalam rangka memperingati HUT ke 62 Kodam IX/Udayana dan HUT ke 74 Kemerdekaan RI , Minggu (18/08/2019) di Pantai Kuta, Kab. Badung, Bali.
Catatan waktu yang ditorehkan istri dari Praka Esaul Boling jabatan Tabak 8 Ru Wal Denma Korem 161/Wira Sakti ini adalah 37.20.
Dari titik start, PNS Dinas Pemuda dan Olahraga Provinsi NTT yang tergabung dalam PPLD ( Pusat Pendidikan Latihan Daerah) Kota Kupang, melesat meninggalkan peserta lomba Udayana Run 10 K Kategori Umum Putri lainnya.
Sejak menit pertama, tidak ada pelari dinomornya yang berhasil menyalip pelari yang dikaruniai satu anak ini.
Dalam Kategori Umum Putri Udayana Run 10 K ini, gelar Juara I sampai dengan Juara IV diborong oleh Kontingen Korem 161/Wira Sakti Provinsi NTT yang dipimpin langsung oleh Danrem 161/Wira Sakti Brigjen TNI Syaiful Rahman, S. Sos.
Juara I Merry Mariana Paijo dengan catatan waktu 37.20, Juara II Olivia Sadi dengan waktu 38.58, Juara III Adriana Waru dengan Catatan waktu 42.21 dan Juara IV Cindy Lodita 43.32.