Scroll Ke bawah untuk melanjutkan

Pemprov NTT Akan Bangun Lantai Jembatan Maiskolen

Avatar photo
20190409 184643

Kupang, Flobamora-news.com – Pemerintah Provisi Nusa Tenggara Timur melalui Dinas PUPR sudah mengalokasikan anggaran Rp.1,7 Miliar dari APBD NTT Tahun  Anggaran 2019 untuk membangun lantai Jembatan Maiskolen yang menghubungkan ruas jalan lintas selatan Timor.

Demikian dikemukakan Pejabat Pembuat Komitmen (PPK) Pemeliharaan dan Rehabilitasi Jalan dan Jembatan Dinas PUPR Prov NTT Rama Usman kepada selasa, (9 /4/19 ) di ruang kerjanya.

Advertisement
Scroll kebawah untuk lihat konten

“Tahun ini kita bangun lantai jembatan Maiskolen yang jebol beberapa waktu lalu. Total Anggaran untuk kegiatan itu sebesar Rp.1,7 Miliar. Saat ini masih dalam proses tender, awal bulan Mei 2019 sudah mulai kegiatan,”katanya.