KUPANG, Flobamora-news.com – Upaya peningkatan minat dan bakat anak usia dini gencar dan terus diupayakan oleh TK Barunawati. Mengusung motto Berkarakter dan Berprestasi, Anak anak diajarkan memiliki semangat dan daya juang menumbuhkan karakter dan Juga berprestasi sesuai minat dan bakat mereka masing masing.
Kepala TK Barunawati Kupang, Sari Dewi Astuti, SPd kepada beritaflobamora.com, menjelaskan pagelaran Pentas Seni Juga untuk mengekplorasi minat dan bakat anak, Seperti contoh beberapa anak yang semula pendiam dan cenderung tak berani tampil, Karena dibimbing dan dilatih, akhirnya bersedia Bergabung bersama teman lainnya untuk semarakkan pentas seni.
“Anak2 TK Barunawati Kupang sungguh Semangat dan Percaya diri Saat tampil dalam Pentas Seni “ ujar Sari
Adapun Pentas Seni TK Barunawati Kupang digelar di Arena Car Free Day, Sabtu/28 April 2018, dimulai pukul 06.00 wita, diawali dengan parade drumben dari Depan Kantor Gubernur NTT dan berakhir di Depan Kantor DPRD NTT.
Dilanjutkan dengan rentetan Pentas Seni berupa fashion show, Baca Puisi, Nyanyian Ibu Kita Kartini dengan Alat musik angklung, Tarian dan pagelaran seni lainnya.