KUPANG, Flobamora-news.com – John O Saitakela, biasa dipanggil John, lahir di Kupang 02 Oktober 1971. Anak sulung dari lima bersaudara. Buah hati dari Paulus Saitakela dan Rebeca Lofa.
Menikah dengan Maryanti Y Bessie, SPd dan dikarunia empat orang anak; Paul Richard Saitakela, Rena Saitakela, Elva Victoria Saitakela dan Acnhit Saitakela.
Karier Politiknya dimulai sejak tahun 2004 saat menjadi anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah ( DPRD ) Kabupaten Kupang, Nusa Tenggara Timur.