Scroll Ke bawah untuk melanjutkan

Telan Anggaran Rp. 14, 7 M, Proyek Peningkatan Jalan Kotakeo-Pusu-Ua Mulai Dikerjakan

Reporter : Sevrin Waja Editor: Redaksi
IMG 20230815 WA0026
Masyarakat Desa Selalejo menghadiri penunjukan lokasi proyek peningkatan jalan Kotakeo-Pusu Ua, Photo dok: Flobamoranews.

Nagekeo, Flobamoranews.com – Proyek peningkatan jalan Kotakeo-Pusu-Ua di Kabupaten Nagekeo, NTT sudah mulai dikerjakan. Proyek yang bersumber dari dana APBN melalui Instruksi Presiden (Inpres) No 3 Tahun 2023 tentang Percepatan Konektivitas dan Peningkatan Jalan Daerah tersebut menelan anggaran Rp. 14.725.021.000, 00.

PLT Kepala Dinas PU/PR Kabupaten Nagekeo Anselmus Mere menjelaskan bahwa proyek yang digarap PT Surya Agung Kencana dengan No kontrak : HK.02.03-Bb.10.8.1/231 itu meliputi pekerjaan Pekerjaan Latastos lapis Aus HRS-WC.

Advertisement
Scroll kebawah untuk lihat konten

HRS-WC dalam istilah teknik ialah lapis tipis aspal beton yang merupakan bagian dari lapis permukaan dengan campuran aspal panas bergradasi senjang menggunakan suatu campuran agregat kasar dan halus.

Baca Juga :  Yayasan Insan Mbay Mandiri Gandeng Anggota Komisi Xl DPR RI Gelar Diskusi Publik Terkait Digitalisasi UMKM

“Waktu pekerjaannya selama 164 hari kalender dengan total volume 4, 9 kilometer ” jelas Ansel saat dihubungi Flobamoranews, Selasa 15/8.