Scroll Ke bawah untuk melanjutkan

Jangan Mau Jadi JOMBLO. INDONESIA Merdeka karena BERSATU, Bukan BERDUA

Avatar photo
20190814 070501

20190814 070817

Dari berbagai spanduk yang dibuat, ada yang unik dari spanduk milik tim Huruk Bulas. Pada spanduk tersebut ditulis, “Jangan Mau Jadi JOMBLO. INDONESIA Merdeka karena BERSATU, Bukan BERDUA”.

Advertisement
Scroll kebawah untuk lihat konten

Tulisan ini bukan menyindir sekaligus menantang para jomblowan-jomblowati agar segera memiliki pasangan. Namun, lebih dari itu, mereka ingin mengingatkan kepada seluruh rakyat Indonesia untuk tetap menjaga persatuan dan kesatuan bangsa, khususnya di daerah Perbatasan RI-RDTL.

“Bagi para jomblowan-jomblowati yang tersinggung dengan tulisan ini, kami mohon maaf. Sebenarnya tulisan ini dibuat untuk memberikan pesan kepada seluruh Rakyat Indonesia, khususnya masyarakat yang berada di Perbatasan RI-RDTL untuk tetap menjaga persatuan dan keutuhan bangsa Indonesia”. Demikian jelas ketua komunitas Huruk Bulas, Apolynaris Nuwa.

Baca Juga :  Dua jabatan Dandim diserahterimakan

Menurut pria yang akrab disapa Naris ini bahwa sejarah bangsa Indonesia telah mencatat, perjuangan dari masing-masing daerah untuk melepaskan dirinya dari penjajah Belanda selalu kandas akibat egosentris kedaerahannya muncul. Perjuangan itu baru bisa membuahkan hasil ketika masing-masing daerah melepas sikap egosentrisnya.

Pada tahun 1928, ketika para pemuda-pemudi seluruh Nusantara menyatukan persepsinya: Satu Tanah Air; Satu Bangsa; Satu Bahasa, Indonesia, di saat itulah penjajah tahluk.