Scroll Ke bawah untuk melanjutkan

Persena Kubu Indra Melempem, Bersedia Dimediasi Dispora, Asalkan…

Avatar photo
Reporter : Sevrin Editor: Redaksi
IMG 20231009 082657
Ketua Askab PSSI Nagekeo Natalis Indrayub Mere Yua, photo ist.

“Inti dari persoalan ini tu Om berawal dari Dinas Pora yang bersama Ketua Persena mengeluarkan suara pemberitahuan seleksi, kalau itu tidak dilakukan berarti tidak terjadi Polemik ini” jelas Indra.

Sejak awal, pria yang dalam beberapa hari terakhir sering meng-upload status terkait Statuta di WhatsApp ini menyampaikan bahwa Ia hanya ingin menjaga marwah Askab sebagai organisasi yang diakui legal hukumnya oleh Negara.

Advertisement
Scroll kebawah untuk lihat konten

“Kalau dari saya yang pertama jangan melihat saya sebagai Indra lihatlah organisasi ini lihatlah aturan jangan melihat saya sebagai anak, sebagai keponakan. Kalau mereka ada niat, bersurat lah secara resmi, yang saya mau seperti itu, jangan lihat siapa saya” ujar Indra.

Baca Juga :  Soal Dualisme Kepengurusan Persena Nagekeo, Begini Tanggapan Sely Ajo!

Indra mencontohkan kegiatan pelatihan Wasit oleh Dinas Pora beberapa tahun lalu yang mana Dinas menyurati Askab secara resmi dan pelatihan berjalan lancar sesuai mekanisme dan aturan. “Saya heran kenapa urus Persena ini tidak bersurat sama sekali, kita ini kan lembaga yang diakui negara juga, representasi kehadiran PSSI” ujarannya.

Selain Dinas Pora, bagi pihak manapun yang ingin mengurusi Persena diharapkan bisa membangun komunikasi dengan baik. Pihaknya menerima dengan senang hati. “Begitupun mereka (Persena kubu Sely Ajo), siapa yang mau urus Persena sampaikan lah ke saya” ujar Indra memelas.