Scroll Ke bawah untuk melanjutkan

Menteri Perdagangan Pantau Langsung Harga Komoditas

Avatar photo
IMG 20180526 WA0008 1

20180527 025514

Menteri Enggar berdialog langsung dengan para pedagang. Menurut dia, harga daging sapi segar Rp. 90.000, per kilogram (kg), tidak mengalami kenaikan dan stabil. Hanya saja, lanjut Enggar, harga bawang putih dan bawang merah antara satu tempat dan tempat lain berbeda tetapi masih dalam batasan harga.

Advertisement
Scroll kebawah untuk lihat konten

Menurut dia, secara nasional, harga kebutuhan pokok dapat terkendali. Terjadi fluktuatif hanya untuk daging ayam dan telur ayam. Untuk komoditas pangan lainnya tidak ada gejolak harga.

Baca Juga :  Perda Kawasan Tanpa Rokok Efektif Diberlakukan Tahun 2019

“Tetapi yang menarik bagi saya adalah sayur-mayur. Sayur di Kupang segar. Siapa yang menyangka kalau di pulau Timor ada sayur yang begitu segar,” tambah Menteri Enggar.

Menyinggung harga beras, jelas Enggar, harga beras jenis medium di pasar Kasih, Naikoten, Rp. 8.900/kg, berada dibawah harga eceran tertinggi (HET) yang dipatok Badan Urusan Logistik (Bulog), sebesar Rp. 9.450/kg.

Kata Enggar, Bulog setiap saat siap untuk penuhi jika NTT mengalami kekurangan beras. “Saya dapat laporan dari Bulog bahwa stok beras untuk NTT selama tiga sampai empat bulan kedepan sudah ada di gudang,” ucap dia.